Title of article :
Rekruitmen Karang Scleractinia di Perairan Pulau Lembata
Author/Authors :
Bachtiar, Imam Universitas Mataram - FKIP - Jurusan PMIPA, Pusat Penelitian Pesisir dan Lautan (P3L), Indonesia , Abrar, Muhammad Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) - Pusat Penelitian Oseanografi (P2O), Indonesia , Budiyanto, Agus Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) - Pusat Penelitian Oseanografi (P2O), Indonesia
Abstract :
Potensi rekruitmen karang sangat penting di dalam pengelolaan terumbu karang, karena potensi pemulihan terumbu karang tergantung pada rekruitmen karang. Penelitian rekruitmen karang Scleractinia dilakukan di perairan Pulau Lembata, Nusa Tenggara Timur, pada bulan Juli 2011. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keanekaragaman dan kelimpahan rekruit (anakan) karang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Acroporidae, Pocilloporidae, dan Poritidae merupakan tiga famili karang yang mempunyai kontribusi terbesar pada rekruitmen karang di perairan Lembata. Komposisi genus karang pada stasiun penelitian di Laut Flores (Pulau Lapan, Pulau Watupeni, Pulau Wuku) berbeda dari komposisi genus karang di stasiun perairan selat sekitar Pulau Lembata dan Laut Sawu. Ketiga stasiun penelitian di Laut Flores juga mempunyai kelimpahan rekruit yang lebih tinggi dari lokasi lainnya.
Keywords :
karang , rekruitmen , Lembata , komposisi , kelimpahan
Journal title :
ILMU KELAUTAN: Indonesian Journal of Marine Sciences (IJMS)
Journal title :
ILMU KELAUTAN: Indonesian Journal of Marine Sciences (IJMS)